Cara Belanja Course di Udemy Tanpa Kartu Kredit

  • 2 min read
  • Des 28, 2019

Menjadi programmer Expert memang tidaklah mudah, butuh kemauan yang keras dan bersungguh-sungguh untuk terus belajar dan berlatih dalam meningkatkan kemampuan.

Ada banyak cara untuk balajar pemprograman salah satunya yaitu bisa melalui buku/ebook, belajar online melalui youtube, cari kursus berbayar atau gratis yang sesuai.

Banyak dari kita yang menggunakan youtube sebagai media belajar, namun sayangnya ada beberapa materi yang mungkin tidak bisa anda dapatkan di youtube itu sendiri. Jika anda pernah mencoba kelas gratis di situs Udemy, anda akan menemukan banyak sekali materi-materi atau course pemprograman yang lengkap yang tidak bisa anda temukan di youtube.

Belajar di Udemy lewat Smarphone

Kerennya tidak hanya dapat di akses melaui web, anda juga dapat mengakses melaui aplikasi Udemy di smartphone anda. Membeli course yang berbayar juga sekarang cukup mudah, anda dapat membayarnya menggunakan pulsa tanpa harus menggunakan kartu kredit.

APA BISA?

Bisa sekali, anda dapat belanja Course di Udemy tanpa kartu kredit. Pada artikel ini saya coba membeli Course di Udemy dengan topik Flutter melalui Smartphone menggunakan pulsa/ Google Pay, caranya juga cukup mudah anda dapat melihat langkah-langkanya berikut ini :

1#. Silahkan anda buka aplikasi Udemy di smartphone anda, kemudian pilih tombol cari.

2#. Ketikan topik apa yang ingin anda beli, sebagai contoh pada artikel ini saya ingin membeli course flutter.

3#. Maka akan muncul beberapa Course flutter yang bisa anda pilih untuk di beli.

5#. Setelah anda pilih, coba anda cermati sebelum membeli. Jika dirasa sudah cocok dengan materi yang anda butuhkan, silahkan anda pilih tombol Beli Sekarang.

6#. Setelah itu anda dapat memilih tombol Beli Dengan 1 Kali Klik

7#. Masukan Kata Sandi Google anda.

8#. Jika proses pembayaran berhasil, maka akan muncul dialog seperti di bawah ini. Silahkan anda pilih Ya, selalu, kemudian Oke

9#. Selamat belajar, klik Memulai untuk mulai belajar.

Setelah anda selesaikan semua materi, anda dapat mencoba atau menambah kemampuan anda dengan mengikuti Bootcamp, megiktui diskusi di forum terbuka atau cobalah anda melamar magang di perusahaan-perusahaan digital untuk menambah pengalaman anda.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *