Pengertian Tipe Data Terbilang Di Pascal

1 min read

Masih di materi Tipe Data Terdefinisi, Setelah pada materi sebelumnya kita telah belajar mengenai Tipe Data Subjangkauan maka pada materi kali ini kita akan belajar Tipe Data Terbilang.

PENGERTIAN TIPE DATA TERBILANG

Tipe data ini juga dapat didefinisikan sendiri oleh pemakai, seperti pada Tipe Data Subjangkauan yang telah kita pelajari pada materi sebelumnya. Kenapa disebut tipe terbilang? Ya karena semua nilai disebut satu persatu.

Misalkan kita buat Tipe Bulan maka nilai dari bulan itu kita definisikan semuanya, dari Januari, Pebruari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus, September, Oktober, November, hingga Desember.

TYPE
bulan = (Januari, Pebruari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus,
September, Oktober, November, Desember);
hari_kerja = (Senin,Selasa,Rabu,Kamis,Jum'at);
CARA MENGGUNAKAN TIPE DATA TERBILANG DALAM PASCAL

Silahkan anda buka materi tentang tipe data subjangkauan lagi sehingga nanti anda benar-benar paham dengan tipe data terdefinisi ini, sekilas memang hampir sama tapi fungsinya berbeda.

Untuk membuat tipe data terbilang anda dapat menggunakan perintah Type kemudian pada baris selanjutnya anda deklarasikan menggunakan perintah Var, silahkan anda pahami contoh program yang saya buat di bawah ini untuk lebih jelasnya

program Tipe_Terbilang;
uses crt;
TYPE
bulan = (Januari, Pebruari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus,
September, Oktober, November, Desember);

var
bulan1,bulan2: bulan;
begin
clrscr;

bulan1:= Januari;
writeln('Nama bulan ke 1 : ', bulan1);

bulan2:= Pebruari;
writeln('Nama bulan ke 2 : ', bulan2);

readln;
end.
PEMBAHASAN PROGRAM

Pada program di atas saya mendefinisikan sebuah Tipe Data Terbilang dengan nama Bulan yang mempunyai nilai Januari, Pebruari, Maret, April, Mei, Juni, Juli, Agustus, September, Oktober, November, hingga Desember.

Baru kemudian saya menggunakan perintah Var untuk mendeklarasikan variabel bulan1, bulan2 dengan tipe data yang telah saya buat sebelumnya yaitu bulan, pada inti program saya memberikan nilai bulan1 dengan nilai Januari,  bulan2 dengan nilai Pebruari.

Setelah itu saya menampilkan ke layar dengan statemen writeln (‘Nama bulan ke 1 : ‘ ), (‘Nama bulan ke 2 : ‘ )  di lanjutkan dengan memanggil variabel bulan1 dan bulan2. Untuk melihat hasil dari program di atas anda dapat melihanya di bawah ini

OUTPUTE PROGRAM

Mungkin itu saja sekilas tentang Tipe Data terbilang, tetap semangat dan semoga materi ini bermanfaat menambah pengetahuan dan wawasan anda semuanya, aamiin.

Budi Santoso Mobile Application Development

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *